Friday, November 20, 2015

PEREDAM SUARA

PEREDAM SUARA

Pernahkan anda menggunakan silencer atau peredam pada senapan angin anda dan apa perbedaanya apa bila menggunakan peredam dan tidak menggunakan peredam suara pada senapan anda, kali ini artikel ini akan membahas bagaimana perbedaan penggunaan peredam suara pada senapan angin dan apa pengaruhnya pada hasil tembakan.
Sebelumnya kita harus mengetahui terlebih dahulu macam macam silencer pada senapan, sebenarnya silencer pada senapan angin atau senapan api di gunakan untuk mengurangi suara pada senapan hingga suara dapat diredam seminimal mungkin dan tidak menimbulkan ledakan yang keras. Di dalam silencer sendiri  terdapat komponen peredam suara seperti gabus, dan semacamnya yang terdiri dari beberapa rongga untuk memecah suara yang ditimbulkan. Kadang kala ada silencer  yang hanya terdiri satu rongga atau satu ruang saja namun efek nya tidak maksimal dalam menghentikan suara yang ditimbulkan. Silencer yang baik biasanya terdapat lebih dari 2 rongga dan di dalamnya terdapat sekat sekat pemecah suara.  Contoh beberapa silencer yang sering kita jumpai  adalah sebagai berikut :













Silencer di atas komponen dalamnya berbeda bahkan dalam satu merek pun kadang silencer berbeda komponen dalamnya dan berbeda juga cara kerjanya.

Penggunaan silencer ini sangat baik untuk kegiatan berburu karena dapat mengurangi suara ledakan pada senapan namun penggunaanya dapat mengurangi power pada senapan angin itu sendiri, entah kenapa saat menggunakan silencer jarak tempuh palet akan lebih pendek dan lemah di bandingkan tidak menggunakan silencer palet akan lebih jauh jarak tempunya dan lebih kuat, namun hal itu juga dapat di atasi dengan penggunaan mizel break atau pemecah suara yang di gunakan pada ujung laras, benda ini hamper sama pemasanganya dengan peredam suara hanya saja cara kerjanya berbeda dengan peredam suara atau silencer. Mizelbreak ini mempunyai cara kerja memecah suara agar tidak kedepan namun menjadi kesamping yang akhirnya penggunaan mizelbreak atau pemecah suara ini seakan senapan akan lebih keras suaranya karena suara idi di pecah kearah samping tidak langsung kedepan. Namun benda ini tidak terlalu efektif di gunakan dalam berburu jarak dekat. Benda ini cocok digunakan untuk berburu dengan buruan jarak yang cukup jauh kisaran >40 m karena di jarak tersebut suara sudah tidak terdengan . itu saja yang dapat saya sampaikan  bila ada kesalahan mohon masukanya . terimakasih

No comments:

Post a Comment